
PENGUMUMAN
Nomor : 258 /PL7/KP/2018
Tentang
PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) DI LINGKUNGAN POLITEKNIK NEGERI SAMARINDA
TAHUN 2018
Formasi Calon Pegawai Negeri Sipil Politeknik Negeri Samarinda dengan rincian (terlampir).
Sebelum memulai proses pendaftaran CPNS online, pastikan anda sudah membaca pengumuman dan panduan yang ada.
Pelamar diharapkan selalu memantau perkembangan informasi terkait dengan seleksi CPNS Kemenristekdikti pada laman https://sscn.bkn.go.id dan http://cpns.ristekdikti.go.id.
Seluruh tahapan seleksi TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN.
Pelamar dimohon untuk mewaspadai tawaran/janji dari oknum tertentu yang mengatasnamakan Kemenristekdikti yang menjanjikan dapat membantu untuk diangkat menjadi CPNS serta dimohon untuk melaporkan hal tersebut kepada Panitia Seleksi.
PENDAFTARAN ONLINE :
- Pelamar melakukan pendaftaran secara online pada laman https://sscn.bkn.go.id mulai tanggal 28 September 2018 dengan mengisi data sesuai data kependudukan yang tertera pada KTP dan/atau KK. Registrasi online ditutup pada tanggal 8 Oktober 2018.
- Setelah melakukan pendaftaran online, pelamar memperoleh username dan password. Pelamar diwajibkan untuk menyimpan dengan baik username dan password tersebut karena akan dipergunakan pada seluruh tahapan seleksi.
- Tata cara pendaftaran secara online mengikuti petunjuk sebagaimana tercantum pada laman https://sscn.bkn.go.id.
Persyaratan pendaftaran beserta kelengkapan administrasi dapat dilihat langsung di :
laman : https://sscn.bkn.go.id dan http://cpns.ristekdikti.go.id
Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.
Samarinda, 20 September 2018
Direktur,
ttd
Ibayasid
- PENGUMUMAN_CPNS_2018_ttd.pdf
- pengumuman_cpns_ristekdikti_2018.pdf
- alur__pendaftaran_seleksi_cpns_2018.pdf
- rincian_formasi_kemenristekdikti_tahun_2018-1.pdf
- lampiran_ii_-_format_surat_keterangan_dokter_tentang_penyandang_disabilitas.pdf
- lampiran_iii_-_surat_pernyataan_kesesuaian_persyaratan_disabilitas.pdf